728x90

Jenis Scanner Komputer Terbaru

Jenis scanner komputer banyak tipe dan kegunaannya, begitu juga kisaran harga jual terbarunya amat bervariasi tergantung spesifikasinya. 

scanner 
Anda perlu tahu jenis-jenis scanner komputer keluaran terbaru, agar tidak salah memilih dan membeli jenis hardware-computer untuk keperluan anda...
Inilah Jenis dan Tips Memilih serta Membeli Scanner Komputer:

1. Scanner A4 Flatbed
Scanner yang umum dijumpai adalah scanner A4 flatbed. Dokumen maupun objek 3 dimensi yang akan dipindai (scanning) diletakkan pada kaca scanner, lalu lensa di bawah kaca tersebut akan bergerak sambil mengambil gambar.


Merk scanner yang disarankan: Canon.

Bentuk scanner ini sangat mungil, harganya pun relatif murah, antara 1 hingga 3 jutaan. Lensa tidak bergerak, tetapi kertasnya yang bergerak. 

scanner

Merk scanner yang disarankan: Plustek.

ADF adalah singkatan dari Automatic Document Feeder. Istilah ADF digunakan untuk scanner yang memiliki input tray seperti pada printer, tumpukan kertas yang akan di-scan diletakkan pada input tray tersebut, lalu kertas akan ditarik secara otomatis oleh scanner satu demi satu.
Scanner ADF-Automatic Document Feeder

Ada beberapa ciri, Anda membutuhkan scanner A4/Folio/Legal ADF. Salah satunya saja terpenuhi, maka sebaiknya Anda menggunakan scanner A4/Folio/Legal ADF. Apa saja alasan itu? Lihat disini...

Merk dan tipe scanner A4/Folio/Legal ADF yang disarankan: Canon P-150, Plustek PS-281, Fujitsu fi-6130, HP Scanjet 7000
Serupa dengan scanner A4 Flatbed, scanner A3 Flatbed juga perlu dijaga kebersihan kacanya agar kualitas gambar tetap baik. Penggunaan scanner A3 flatbed biasanya untuk scanning kardus, tabloid, serta dokumen lain yang berukuran A3.
Merk dan tipe Scanner A3 Flatbed yang disarankan: Plustek A320

5. Scanner A3 ADF
Harga scanner A3 ADF kelas menengah berkisar antara 40 juta hingga 100 juta rupiah. Namun ada beberapa tipe juga yang mencapai 200 hingga 300juta rupiah, sering dikelompokkan sebagai scanner kelas produksi.
Scanner Fujitsu-fi-6750S+Fujitsu-fi-6670 

Merk dan tipe Scanner A3 ADF yang disarankan: Canon DR-5010, Fujitsu fi-5530C2.

6. Scanner A2 sampai A0
Harga scanner A2 sampai A0 umumnya ratusan juta rupiah, tetapi untuk ukuran A2 ada yang di bawah 50 juta rupiah. Dokumen yang biasanya di-scan dengan Scanner A2 – A0 adalah dokumen peta, cetak biru, rancangan produk, dan sebagainya.
Merk dan tipe Scanner A2 sampai A0 yang disarankan: Contex

7. Scanner LJK
Dahulu, untuk memeriksa scanner LJK dibutuhkan scanner OMR. Scanner OMR tidak menghasilkan image, namun data teks. Scanner OMR hanya digunakan untuk entri data, voting maupun pemeriksaan ujian dan kuesioner.

Scanner DMR 150x220

Secara teknis, DMR dapat dipasangkan dengan semua merk dan tipe scanner dokumen, flatbed maupun ADF. Namun untuk kepraktisan dan jaminan kualitas serta kecepatan, DMR hanya disarankan dipasangkan dengan beberapa tipe scanner yang telah teruji baik. Tipe-tipe tersebut telah dipaketkan menjadi beberapa pilihan, scanner DMR paket sekolah dan scanner DMR paket umum

8. Modul Scanner Mesin Fotocopy
Ada 2 jenis karakter scanner ADF yang terpasang pada mesin fotocopy:
  1. Scanning berlangsung cepat, image disimpan di memori mesin, lambat saat dipindahkan ke komputer.
  2. Scanning berlangsung lambat, image langsung disimpan di komputer.
Modul scanner pada mesin fotocopy umumnya tidak dapat memberikan performa yang baik bila hanya digunakan untuk scanning. Modul scanner tersebut dirancang untuk lebih bermanfaat ketika dipakai sebagai mesin pengganda alias fotokopi, sebagaimana fungsi utamanya.

HP 4110, HP4255, HP 4355, HP J3508 adalah deretan contoh scanner All-In-One dari masa ke masa sejak tahun 2004. Disebut All-In-One karena bukan hanya scanner, terdapat juga printer, fungsi mesin fax, dan fungsi fotokopi. Kisaran harga scanner All-In-One mulai dari 700 ribu hingga 2 jutaan.

Berbeda dengan scanner dokumen, scanner film dibuat untuk scanning negative film. Dengan kemampuan resolusi yang lebih tinggi,  scanner film dapat menjadi scanner microfilm yang marak digunakan untuk menyimpan data pada film-film spy tahun 60-70-an.

Related article:

Post a Comment

1 Comments

Related Post